Arleen's Blog

Saturday, August 05, 2006

Posting # 21 : Songs/Rhymes and Jokes for Kids – Ideas for Moms

Dear Moms (and Dads and Teachers and Friends…)

Terkadang kita terjebak macet atau harus nunggu di dokter lama. Biasanya kalo seperti itu, anak aku (Alyssa) pasti maunya kalo nggak diceritain, di-nyanyi-in, di kasih tebak-tebakan. Nah di bawah ini ada beberapa website berisi songs/rhymes dan jokes/tebak-tebakan yang mungkin bisa dipake. . nggak harus hafalin semua, Moms.. tapi biasanya kalo kita baca beberapa kan jadi kepikir yang lainnya. Ini juga bisa dipake untuk tebak-tebakan sebelum bobok, sewaktu lampu dah mati tapi si kecil masih mau ngobrol terus :).

Sampai saat ini teka-teki favorit Alyssa adalah : (maaf jika kurang berkenan :)
Gunung meletus, dua pintu gua tertutup, bendera berkibar-kibar. Apakah itu?
Jawabnya : kentut (gunung meletus=kentut, dua pintu gua tertutup adalah dua jari yang menutup dua lubang hidung, bendera berkibar-kibar adalah tangan yang dikibas-kibaskan untuk mengusir bau). Alyssa kalo nanya aku teka teki ini, aku harus pura pura nggak tau jawabannya supaya dia bisa jawab dan memperagakan.
(teka-teki ini bukan buatanku, entah dari mana, dulu waktu kecil aku dengarnya).

SONGS/RHYMES

http://www.mamalisa.com/world/index.html
Koleksi children songs dan rhymes dari berbagai negara (dibagi menurut benua lalu ke negara). Sebagian lagu (terutama yang dari USA) dilengkapi musik kalo kita mau tau melodinya kayak apa. Bahkan ada children songs yang dari Indonesia! Ada potong bebek angsa, balonku dll (berikut English translationnya).

http://www.preschooleducation.com/sanimal.shtml
Kumpulan lirik lagu berdasarkan tema. (kebanyakan menggunakan melodi dari lagu yang terkenal, lalu diganti liriknya untuk menyesuaikan tema). Ada banyak koleksi dengan banyak tema seperti : animal, camping, birthday, family dll.

http://www.landofnurseryrhymes.co.uk/music.htm
Menyediakan sing a long (ada musik dan teksnya) dari lagu lagu anak terkenal (twinkle-twinkle, london bridge dll)

http://www.preschoolrainbow.org/preschool-rhymes.htm
Ada songs tentang animal, insect and bugs, counting dll.

http://www-personal.umich.edu/~pfa/dreamhouse/nursery/rhymes.html
koleksi lengkap mother goose rhymes. (ada juga guide tentang cara-cara membacakan rhymes untuk anak-anak sesuai umur mereka).

http://www.enchantedlearning.com/Rhymes.html
koleksi rhymes dan bisa cari activities (art and crafts, coloring etc) yang berhubungan dengan rhymes.

http://www.geocities.com/EnchantedForest/Fountain/5540/
nursery rhymes yang diurut menurut abjad. Dari sini ada link ke webpage berisi koleksi gambar-gambar Winnie the Poo and friends.

JOKES/RIDDLES

http://tiki.oneworld.net/fun/jokes/jokes.html
Berisi jokes kiriman anak-anak.

http://www.jokesbykids.com/
Lebih banyak lagi jokes kiriman anak-anak, dibagi menurut kategori. Ada animal, holiday, alphabet, school, people dll.

http://www.youthonline.ca/jokes/
Selain section jokes, website www.youthonline.ca ini juga menyediakan clip art, game zone, coloring dll.

http://www.activityvillage.co.uk/kids_jokes.htm
Section joke dari www.activityvillage.co.uk Ada joke tentang Halloween, valentine, animal dll.

http://www.azkidsnet.com/
Website ini punya section Humor untuk anak. Di dalamnya ada jokes tentang elephant, ada teka-teki, teka-teki konyol dll.

http://www.ahajokes.com/kids_jokes.html
Jokes di sini dibagi menjadi beberapa tema : animal, doctor, school, scarry jokes dll. Jika memerlukan joke dengan tema tertentu, bisa search by keywords.

http://www.ivyjoy.com/rayne/jokelinks.html
Ini kumpulan link ke banyak website yang menyediakan jokes for kids.

Oh Ya, jangan lupa lihat kutukutubuku.com karena buku seri Shirley sedang di promo di sana! Menyambut 17 agustus, seri Shirley dijadikan salah satu Paket Hemat. 1 paket isi 10 buku Rp 140,000,- (jadi hanya Rp 14,000 per buku. Harga toko buku Rp 17,500,- di mana lagi ada buku cerita bilingual hard cover dengan harga segitu?) untuk lihat foto paketnya, ini linknya:
http://pg.photos.yahoo.com/ph/arleen315/album?.dir=e4cascd&
Offer hanya berlaku sampai 17 agustus.

Ok, Moms, that’s all for now.
Happy Parenting always!
Arleen Amidjaja
Untuk melihat posting2 aku yang terdahulu, lihat aja di blog aku:
http://arleen315.blogspot.com
Untuk melihat cover 3 novel chicklit aku:
http://pg.photos.yahoo.com/ph/arleen315/album?.dir=c052&
Untuk melihat 60 cover children storybooks aku:
http://pg.photos.yahoo.com/ph/arleen315/album?.dir=a6ac

11 Comments:

Post a Comment

<< Home